Minggu, 29 Mei 2016

Pakai Kamera Oppo F1 Plus, Kamu Bisa Selfie Dengan Kualitas Gambar Keren

Oppo F1 Plus ~ Saat ini smartphone bukan hanya digunakan hanya sebatas alat komunikasi dan untuk mengirim pesan saja.

Pakai Kamera Oppo F1 Plus, Kamu Bisa Selfie Dengan Kualitas Gambar Keren
Penampakan Oppo F1 Plus
Sumber Gambar


Video Call? itu mah  sudah biasa. Nah, ada aktifitas yang banyak digandrungi oleh masyarakat di Dunia saat ini, yaitu ber-selfie ria.

Selfie, itu aktifitas foto diri sendiri. Biasanya pakai tongsis alias tingkat narsis, namun juga lebih sering pakai tangan saja.

Kalian pasti juga pernah selfie kan? Pasti kebanyakan para penggila selfie suka menggunakan kamera depan, betul gak? Kalau pakai kamera belakang, ribet.

Tapi sayang tidak semua produsen smartphone menyemati kamera depannya dengan resolusi tinggi. Salah satu yang memanjakan para selfier adalah Oppo versi F1 Plus. Tidak percaya? Yuk intip

Spesifikasi Oppo F1 Plus

Berbicara tentang Prosesor yang digunakan handphone ini memang tidak seluarbiasa namanya "Plus", yakni hanya mengandalkan MediaTek Helio P10 (MT6755) octa core dengan kecepatan 2 GHz.

Tapi jangan salah faham ya, Smartphone ini dilengkapi dengan RAM yang cukup gede, 4 GB, dengan tambahan memory berkapasitas 64 GB.

Jadi untuk masalah mutitasking, bisa dibayangkan bagaimana cepatnya.

Dengan menggunakan layar berukuran 5.5", selain bikin puas, bermain game dengan kapasitas besar tidak jadi masalah. Selain itu layarnya juga sudah  menggunakan jenis panel AMOLED resolusi 1080p, yang bikin gambar semakin tajam.

Walaupun body-nya menggunakan bahan metal, dan kalau maen game dengan resolusi berat, bisa berakibat panas, namun tak sepanas handphone lain dengan bahan metal yang sama.

Mungkin masalah baterai tidak terlalu istimewa, soalnya handphone ini hanya dibekali baterai berkekuatan 2.850 mAh. Jadi mungkin saja kuat dipakai sehari semalam saja. Kalah dengan produk Acer Versi Liquid Zest Plus Dengan Baterai 5.000 mAh

Tapi tenang saja sob, kalian bisa men-charger atau isi baterai dengan cepat. Karena handphone ini menggunakan fitur istimewa dari Oppo yang bernama VOOC, yang katanya bisa mengisi baterai 50% hanya dalam waktu tidak lebih dari 35 menit saja. hebat kan?

Nah, seukuran Oppo F1 Plus, masalah OS nya memang terbilang ketinggalan jaman sob, soalnya masih pakai OS 3.0, dengan android berbasis Lollipop.

Tapi menurutku sih, selama bisa memenuhi kebutuhan kita, OS jadul tidak masalah. Malah, kadang terbaru cenderung memberatkan. betul gak?


Trus Apa Keistimewaan Oppo F1 Plus?

Seperti yang telah aku tulis di judul, jik kalian suka selfie, kayaknya kalian harus punya handphone ini. Kenapa? Karena resolusi kameranya yang keren

Bayangkan saja, untuk kamera depannya smartphone ini menggunakan kapasitas 16 Megapixel. sementara bagian belakang hanya 13 Megapixel. 

Inilah yang membedaan dengan ponsel lain. Soalnya, kamera depan smartphone biasanya lebih kecil resolusinya ketimbang bagian belakang.

Sepertinya Produsen Ponsel asal Tiongkok atau China ini paham betul bahwa masyarakat dunia saat ini suka banget selfie.

Makanya, kamera depan yang biasa dipakai untuk selfie menggunakan resolusi 16 Megapixel. waw keren.

Selain resolusinya yang besar, masih ada banyak pfitur pendukung kamera ini, seperti ISO, Shutter Speed, Focus, White Balance, Exposure (compensation), RAW yang memungkinkan penyimpanan foto dalam bentuk file DNG. dan yang terakhir ada fitur beautify.

Berapa Harga Oppo F1 Plus?

Nah, untuk masalah harga mungkin handphone Oppo F1 Plus ini terbilang terlalu mahal untuk ukuran hp flagship. Agen resmi Oppo membanderol ponsel ini berkisar lima juta-an.

Tapi bagi yang suka selfie, sepertinya harga bukan jadi masalah, dibandingan dengan fasilitasnya yang super istimewa, dengan kamera depan 16 Megapixel.

Mungkin itu saja kabar terbaru dari aku hari ini, semoga saja yang punya ponsel pintar ini bisa puas dengan hasilnya. Selamat berselfie ria.

Update Oppo F1 Plus

Dan kabar terbaru dari Handphone Oppo F1 Plus, ini sudah masuk kepasar Indonesia, bahkan saat ini sudah ada Oppo R9 FC Barcelona Edition, apakah kalian tertarik? segera hubungi gerai-gerai Oppo resmi di kota anda, atau bisa langsung pesan di Blibli.com

About the Author

Unknown

Author & Editor

No Pain No Gain

Posting Komentar

Your Choices :

1 Jutaan 1.5 Jutaan 10 Jutaan 12 Jutaan 2 Jutaan 3 Jutaan 4 Jutaan 5 Jutaan 500 ribuan 6 Jutaan acer Advan Android Android One Android-x86 Andromax R aplikasi aplikasi android Apple Apps astronomi Asus ASUS ZenFone 2 Blackberry Blackview Blog Blogging BLU Blu R1 BQ Bruno Bianchi Coolpad Custom ROM Deca-core Dibawah 1 Juta Doogee download Emulator Essential Evercoss Evercross facebook Facebook Lite Fan-made Gadget game Game HP Games Gionee google Handphone hardware Harga Huawei Harga Oppo Harga Samsung Harga Xiaomi Himax HTC Huawei Infinix Info Android Info Aplikasi Info Gadget Infocus Informasi Inspector Gadget Saves Christmas (1992 TV special) Intermezzo internet Interviews Intex iPhone Kabar HP kesehatan Komputer laptop LAVA Leagoo lenovo Lenovo Vibe Shot LG linux Meiigoo Meizu Micromax microsoft microsoft office Motorola nasa New TV Series (Cookie Jar/DHX/Teletoon) news Nokia Nomu One Plus OnePlus Oppo Original Series (1983-85) Osmo Oukitel pesawat siluman pesawat terbang Philips plastik Pokemon Go Polytron ponsel Ponsel Kamera Production Art (Original Series) Production News (New Series) project tango PS3 Qihoo 360 RAM 2GB RAM 3GB RAM 4GB RAM 6GB RAM 8GB Raspberry Pi Reliance Review sains Samsung security Sharp slider Smartfren smartfren andromax smartphone software Sony teknologi Tips Tips & Trik Tips Blogging Tips HP tips trik Tips Tutorial Tutorial Tutorial Blog Uhans Ulefone UMIDIGI UPS vivo Vkworld Widget Blog wifi windows windows 10 wordpress Xiaomi XiaoMi Redmi Note YAAO YU Yureka Zopo ZTE

 
Seputar Informasi Tekno © 2016 - Designed by SMA TRENSAINS